News
Loading...

FOTO : PERAYAAN HUT KNPB KE-VI DAN MENDUKUNG KEGIATAN ILWP DI BELANDA, OLEH KNPB WILAYAH MANOKWARI













KRONOLOGIS PERAYAAN HUT KNPB KE-VI  DAN MENDUKUNG KEGIATAN ILWP DI BELANDA, OLEH KNPB WILAYAH MANOKWARI

Mnukwar Tanggal, 19 November 2014 Acara Kegiatan Hut KNPB  Ke-VI.Dan Mendukung Kegiatan ILWP . Kegiatan Ibadah di mulai Pada jam 10.00 WPB, Acara ini di atur oleh Ketua seksi acara kegiatan Yoram Magai, Membacakan susunan kegiatan  Ibadah akhir dari pembacaan susunan acara, Memberikan kesempatan kepada Kordinator pelaksanaan Kegiatan Hut KNPB yaitu Melly M.Gombo, Dalam laporan yang disampaikan oleh Gombo bahwa, Dirinya menyampaikan terima kasih kepada seluruh Rakyat West Papua dan Mahasiswa di kota Manokwari,   yang mana mendukung dalam Doa dan memberikan sumbangsi melalui dana sehingga kegiatan hari ini bisa berjalan dengan sebagai mana mestinya. Melly melaporkan diri menjadi Korlap persiapan menuju hut KNPB yang diadakan hari ini tidak ada hambatan karena campur tangan dari pada Tuhan dan dalam  kegiatan ini dirinya kerja sama dengan Bp.KNPB Mnukwar dengan menjalankan sumbangan sukarela kepada Mahasiswa dan  Rakyat West Papua di Manokwari, sehingga  mendapatkan sumbangan sebesar Rp: 2.592.000 (Dua Juta Lima Ratus Sembilan Pulu Dua Ribu Rupiah).

Pada pukul 10:25 WPB - 10:40 WPB, Selanjutnya Masuk Dalam Ibadah, Mc yang di pimpin oleh Putri, Mina Babingga di buka dengan puji-pujian setelah puji-pujian doa Pembukaan dipimpin oleh Pdt. Martinus Manggara, setelah doa pembukaan di mulai acara selanjutnya dengan puji-pujian, persembahan atau kolekte, doa umum atau DOA safaat oleh Pdt.Ofur   dalam Pimpin Doa safaat itu beliau mengatan Hanya Doa tidak kuat oleh karena itu Pdt. Ofur Mengajak untuk membuka dalam Firman Tuhan Mazmur 127: 1-5. Dalam ayat ke ayat beliau merenungkan bersama dan doa safaat.Sebelum dari pada doa safaat Pdt. Ofur Juga mengajak menyayikan Lagu Kebangsaan West Papua “Hai TanahKu Papua”

Pada pukul 11:00 WPB – 11:30 WPB, Puji-pujian dan Memasuki dalam Renungan Firman Tuhan dalam rangka ibadah perayaan Hut KNPB Ke VI dan Ibadah  mendukungPertemuan di belanda,  Firman Tuhan disampaikan oleh Pdt. Piether Mayor.VDM. Firman Tuhan yang disampaikan dalam  Alkitab  Roma 13 ayat 3, bunyinya “sebab jika seorang berbuat baik ia tidak usa takut kepada pemerintah, Hanya jika ia berbuat jahat. Maukah kamu hidup tanpa takut kepada perintah? Perbuatlah apa yang baik dan kamu akan beroleh pujian dari padanya. Setelah Akhir dari penyampaian Firman Tuhan Oleh Pdt. Mayor Doa Penutup dipimpin oleh Wakil ketua PRD Mnukwar Ruben Bunai, Akhir dari ibadah dilanjutkan dengan sambutan – sambuatn.

sambutan pertama Pada pukul 11.30 WPB – 12.00 WPB. disampaikan oleh Ketua KNPB Wilayah Mnukwar Alexander Nekenem, Dalam penyampaian sambutanya Nekenem menjelaskan KNPB Bukan faksi maupun organ  namun KNPB adalah Media Nasional Rakyat yang mediasi Rakyat dengan Agenda Bersama Penentuan Nasib Sendiri.  KNPB Bukan Baru dilahirkan Namun suda ada sejak 1960 yang disebut KNP yang mana menjadi panitia untuk membentuk Dewan New Gueinea Raad sekarang Parlemen Nasional West Papua (PNWP), Alexander Menyampaikan KNPB Baru Umur Enam, Namun KNPB Korban Revolusi  sangat Melebihi yaitu sebanyak 29 orang dan ada yang di DPOkan dan ada banyak yang Memencarakan Namun Hal itu bukan Sesuatu yang membuat kita Takut,  Namun melalui itu kita sadar dan melawan sistem kapitalisme NKRI dengan Mediasi Rakyat West Papua Menuju Referendum. Alexander Nekenem Mengatakan  pada hari ini PRD dan KNPB seluruh Rakyat west papua dari sorong – merauke Mengadakan Kegiatan yang sama Maka  Kami dari PRD dan KNPB Wilayah Mnukwar Bersama Seluruh Rakyat west papua mendukung Penuh Kegiatan Pertemuan ILWP di Belanda Pada Tanggal, 19 November 2014. Nekenem, mengatakan Pada awalnya Panitia persiapan kegiatan Berniat Mempersiapkan KUE Ulang tahun Namun dirinya Merasa tidak karena posisi masi dalam perjuangan seketika Merdeka maka akan di meriakan Ulang tahun dengan Kue dan Lebih mewa. Diakhiri sambutannya dengan selamat Merayakan Ulang Tahun KNPB.

Pada pukul 12.00 WPB – 13.00 WPB Sambutan Kedua disampaikan oleh Wakil Ketua I Parlemen Rakyat Daerah (PRD) Mnukwar, Ruben Bonai,Dengan Membacakan stekmen Politik dalam pembacaan stekmen politik yang menjadi HIMBAHUAN  Kepada Rakyat West papua di Mnukwar adalah poin-pon berikut:

HIMBAUAN UMUM Parlemen Nasional West Papua melalui Parlemen Rakyat Daerah Mnukwar menyeruhkan kepada rakyat West Papua di Mnukwar bahwa;
1.   Rakyat West Papua di Mnukwar jangan pernah terpengaruh dan terprovokasi dengan isu-isu yang tidak bertangung jawab dan tidak memiliki sumber informasi yang jelas. Masalah Papua sekarang bukan masalah Indonesia dan Papua tapi sudah menjadi masalah internasional.  persoalan Papua akan diproses secara adil dan bermartabat sesuai dengan prinsip-prinsip hukum international, standar-standar hak asasi manusia dan Piagam PBB.
2.   Berkaitan dengan tanggal 1 Desember  2014 sebagai hari besar rakyat pribumi West Papua maka PRD Mnukwar menyerukan libur nasional untuk menghargai dan menghormati hari besar kita rakyat West Papua.
3.   Rakyat West Papua di Mnukwar dihimbau agar  1 Desember 2014 tidak mengibarkan bendera Bintang Fajar. Sebab bendera Bintang Fajar merupakan jati diri dan identitas orang Papua yang harus dihargai. Biarlah bendara kebesaran rakyat pribumi West Papua Bintang Fajar  berkibar selamanya setelah merdeka.
4.   Rakyat West Papua tetap tenang dan mengikuti agenda Penyatuan Penentuan Nasib Sendiri Bagi West Papua yang sedang didorong oleh para diplomat West Papua,  dan seluruh elemen perjuangan dari dalam negeri yang sedang dipasilitasi oleh negara Vanuatu di Port Vila VANUATU.
5.   Menyeruhkan kepada seluruh rakyat West Papua untuk bersiap-siap melakukan mobilisasi gerakan perjuangan  nasional   untuk menuntut “Hak Penentuan Nasib Sendiri bagi rakyat West Papua”  sesuai dengan prinsip-prinsip hukum international, standar-standar hak asasi manusia dan Piagam PBB.
6.   Mengingat agenda ini mengenai kebenaran dan keadilan bagi umat Tuhan diatas tanah Papua maka Parlemen Rakyat Daerah Mnukwar menghimbau kepada dedominasi gereja-gereja di Mnukwar untuk mendoakan situasi ditanah Papua dan menghimbau kepada jemaatnya mengenai himbauan ini dari kami Parlemen Rakyat Daerah Mnukwar.

Dihari yang berbahagia ini, Rakyat West Papua di Munukwar  melalui Parlemen Rakyat Daerah Mnukwar mendukung dan menyerukan;

1.      Mendukung niat baik dari pengacara-pengacara internasional bagi West Papua (ILWP) menyusun rencana strategis status West Papua di tingkat internasional.

2.      Ucapan terimah kasih kepada pengacara internasional Jeniver Robinson dan kawan-kawan pengacara internasional yang tetap berdiri dan mendampingi para diplomat West Papua mendorong agenda penentuan nasib sendiri bagi West Papua.

3.      Menyerukan kepada  PBB, masyarakat internasional, negara-negara pendukung, lembaga kemanusiaan internasional agar mendesak indonesia segera membuka akses jurnalis asing di tanah Papua.

4.      Menyerukan kepada masyarakat internasional, negara-negara pendukung, PBB, lembaga kemanusiaan internasional agar mendesak indonesia sebagai negara demokrasi segera memberikan ruang demokrasi sesuai deklarasi HAM PBB nomor 19 dan 20.

5.      Kami rakyat West Papua melalui Parlemen Rakyat Daerah Mnukwar menyatakan sikap bahwa REFERENDUM adalah solusi terbaik penyelesaian masalah west papua. Sehingga, kepada PBB dan lembaga-lembaga Internasional mendesak Indonesia segera memberikan kebebasan dan melakukan REFERENDUM ulang sesuai mekanisme dibawah aturan-aturan internasional.

Pada pukul 13:00 WPB – 13:28 WPB Pembacaan Stekmen politik KNPB dibacakan oleh sekretaris KNPB wilayah mnukwar Melkias Beanal. Dalam peringatan HUT KNPB ke VI beberapa hal menjadi perhatian dan sikap KNPB adalah:

1.      Menolak Semua Kebijakan Presiden JOKOWI di Papua dan mendesak segera melaksanakan Referendum di Papua Barat.

2.      Menolak dengan tegas semua program Pemekaran Provinsi di Papua dan Transmigrasi ke Papua Barat.

Pada pukul 13:28 WPB-14:00 WPB Sambutan Keempat Disampaikan Oleh Ketua PRD Mnukwar Fredrik Rumander, Dalam Sambutannya Mari Kita Mempersatukan Persepsi Kekuatan Dan Masa Rakyat Untuk Melawan Kapitalisme NKRI Karena Selama Ini NKRI Berusaha Untuk Mengacau Balaukan Orang Papua Dengan Sistim Yang Tidak Main-Main, Terimakaih Kepada Seluruh Rakyat West Papua, Yang Mana Hadir dalam kegiatan Ulang Tahun KNPB Ke VI. Akhir dari sambutan Ketua PRD dilanjutkan oleh Pdt.Piether Mayor, Beliau Menyampaikan pada Tahun 1925 Pdt. I.Z.Kijne Tanggal, 25 Mei 1925. “ diatas batu ini saya meletakan seluruh peradaban bangsa Papua meskipun orang berilmu, berbudi perketil dan bermarifat yang tinggi, tidak mungkin membangun bangsa papua karena bangsa papua akan bangkit dan membangun dirinya sendiri. Beliau menyarankan jika ke wasior bisa saksikan atau lihat langsung tulisan itu ada disana, Pdt. Mayor dirinya mendukung Kegiatan ILWP yang  sedang berlangsung di belanda maka,  dirinya  Mempersembahkan sebuah lagu sebagai dukungan rakyat west Papua. Lagu yang di nayayikan Pdt. Mayor dari Bahasa Belan, Bahasa Indonesia dan Bhasa Daerah Biak.

Kegiatan Perayaan Ulang Tahun KNPB Ke VI di Mnukwar berakhir Pada pukul 14:30 WPB dengan Foto bersama, Rahmatama dan Istirahat.  Demikian Laporan Kronologis Kegiatan Hut KNPB dan Mendukung Kegiatan  ILWP di Belanda. (KNPB Manokwari)
Jika hal-hal yang perluh di tanyakan dapat hubungi kami di No HP.081248420383




Share on Google Plus

About suarakolaitaga

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment