News
Loading...

Bendera Bintang Kejora West Papua Berkibar di Bukit BTN Puskopad, Kota Jayapura

Bendera BK yang diamankan aparat keamanan, Jumat (5/12) – Istimewa
Jayapura, Jubi – Bendera Bintang Kejora (BK) berkibar di bukit belakang perumahan BTN Puskopad, Kelurahan Awiyo, Distrik Abepura, Kota Jayapura dengan ukuran 1,47 x 70 sentimeter, sekitar pukul 6.30 WIT.
 
Dari pantauan Jubi di lapangan, bendera BK tersebut berkibar tepat belakang kediaman Kepala Satuan Sabhara Polres Keerom, Ajun Komisaris Polisi Karol R. Sawaki yang ditancapkan pada sebuah kayu buah berukuran 1,5 meter.
Sekitar pukul 07.45 Wit, aparat kepolisian dari Polsek Abepura yang dipimpin Wakapolsek Abepura, Inspektur Satu (Pol) F.O. Siagian bersama anggotanya naik ke atas gunung bersama beberapa warga dan berhasil menurunkan bendera tersebut.

Kapolres Jayapura Kota, Ajun Komisaris Besar Polisi Alfred Papare membenarkan adanya bendera tersebut. Ia katakan warga BTN Puskopad melihat dua bendera yang menyerupai bendera Bintang Kejora (BK). Kemudian warga dan aparat kepolisian dari Polsek Abepura, langsung mengamankan barang tersebut.

“Ini sebuah kain putih berukuran 1,47 x 70 sentimeter. Mereka cat menyerupai bendera BK. Ini dipasang di sebuah kayu buah, yang panjangnya 1,5 meter, ditancapkan. Ditemukan dibelakang BTN Puskopad sekitar jam 6.30 wit,” kata Alfred, Jumat (5/12)

Ia menegaskan dengan adanya penemuan ini, masyarakat tidak perlu khawatir. Karena, menurutnya, pertama ini sudah tanggal 5 Desember. Kedua, bentuk bendera setelah dilihat dinilai pembuatannya asal jadi.

“Orang yang buat bendera ini tidak serius buat benderanya. Bentuknya tidak karuan, namun siapapun pelaku yang menancapkan benda tersebut dilokasi, masih kami cari tau. Saya cium kain itu, aromanya seperti kain baru. Dibeli dan langsung mereka ngecat,” ujarnya.

Menurutnya, lokasi penancapan tiang bendera yang berlokasi di belakang perumahan tidak menjadi perhatian yang sangat serius oleh warga sekitar.
“Hanya karena ada warga lihat, ya diturnkan dan karena ramai dibicarakan, saya minta warga tidak perlu khawatir,” katanya

Sementara itu, salah satu warga sekitaran lokasi, Ricky mengatakan tidak tahu menahu kalau ada bendera BK berkibar di kompleksnya. “Saya tau saat ada polisi datang dan menurunkan bendera itu,” kata Ricky. (Indrayadi TH)

Sumber :  www.tabloidjubi.com
Share on Google Plus

About suarakolaitaga

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment