News
Loading...

Polisi Datangi Sekretariat KNPB Wilayah Sentani dan Usir Aktivis KNPB

Bendera KNPB(Ist/Google)
Jayapura, Jubi – Pengurus Pusat Komite Nasional Papua Barat (KNPB) melaporkan pada Jumat 17 April 2015 sekitar pukul 15:45 Waktu Papua Barat, polisi berjumlah tujuh orang dengan senjata lengkap, mengendarai mobil patroli masuk  ke sekretariat KNPB Wilayah Sentani.
Saat kami komunikasi dengan pihak aparat, Kapolsek Sentani Kota mengatakan, sebentar lagi pasukan Brimob akan datang untuk mengusir dan bubarkan paksa. Lebih baik kalian pulang dari sekarang dari pada Brimob datang. Karena Kapolres Jayapura AKBP. Sondan R D Siagian, SIK Intruksikan kepada saya untuk menyampaikan hal ini,” kata Bazoka Logo, Juru Bicara nasional KNPB Pusat kepada Jubi, Minggu (19/4/2015).
Header advertisement
Menurut Bazoka, Kapolsek Sentani Kota datang lalu mengatakan tunjukan kepadanya siapa saja pengurus dan anggota KNPB Pusat yang ada bersama-sama di kantor KNPB Wilayah Sentani dan harus disuruh pulang secara paksa.
“Saya sendiri bersama dengan tiga anggota KNPB pusat yang bersama saya di sekretariat KNPB wilayah Sentani dipaksakan untuk meninggalkan sekretariat KNPB wilayah Sentani. Selain kami ada juga anggota KNPB wilayah Sentani yang ada di sekretariat KNPB. Kami semua diancam dan diminta untuk tidak lagi tinggal di sekretariat KNPB wilayah Sentani,” katanya.
Ones Suhun, Sekretaris Umum KNPB Pusat kepada Jubi melalui surat elektronik yang diterima Jubi membenarkan informasi tersebut, bahwa Kapolres Jayapura AKBP. Sondang Rd. Siagian, SIK memerintahkan bawahannya untuk mengusir dan melarang aktifis KNPB dari Kantor KNPB Wilayah Sentani adalah benar-benar tanpa alasan apapun.
“Kapolsek Sentani Kota katakan bahwa, Kaplres Jayapura tidak menginginkan untuk sesama anggota KNPB duduk diskusi, cerita bersama-sama, jalan sama-sama & mengadakan pertemuan. Maka KNPB Pusat juga menjelaskan bahwa KNPB menyatakan tidak akan gentar karena Kami KNPB mau dibubarkan Oleh Polisi Indonesia dari mana Kemana,” tegas Suhun.

Dikatakan, KNPB ada di dunia lain boleh kami bubar tetapi KNPB ada Di Papua Barat dan KNPB didirikan oleh rakyat Papua Barat serta yang herhak membubarkan KNPB adalah rakyat Papua Barat.
“Polisi Indonesia keliru dalam pernyataan  dan sikap yang sedang tunjukkan kepada KNPB di seluruh wilayah teritori West Papua dari Sorong – Merauke. KNPB tetap fokus pada agenda Sosialisasi ULMWP Menuju MSG dan  tidak akan tersesat dengan tindakan Polisi Indonesia,” kata Ones. (Arnold Belau)

Sumber :  http://tabloidjubi.com/2015/04/21/polisi-datangi-sekretariat-knpb-wilayah-sentani-dan-usir-aktivis-knpb/
Share on Google Plus

About suarakolaitaga

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment