Pages

Pages

Jumat, 27 Februari 2015

VIDEO : BENNY WENDA MENYERAHKAN BINTANG KEJORA KEPADA AFRIKA SELATAN

KOBOGAUNEWS, Afrika Selatan--- Juru Bicara (Jubir) Internasional Unitied Liberation Movement for West Papua (ULMWP) atau Persatuan Pergerakan Pembebasan untuk Papua Barat, Benny Wenda  resmi menyajikan bendera bintang kejora atas nama rakyat Papua Barat kepada orang-orang dari Cape Town, Afrika Selatan dan peluncuran kantor Free West Papua Campaign.

Pembebasan dan kemerdekaan Papua Barat adalah masalah bagi seluruh benua Afrika. "Kata Benny''

"saya ingin datang ke Afrika Selatan dan membawa harapan dari orang-orang Papua Barat untuk kebebasan dan keadilan karena orang-orang dari Afrika Selatan telah punya pengalaman yang sama (melawan apartheid) seperti yang kami lalui, "kata Jubir ULMWP ini.

Wenda menjelaskan kondisi Papua saat ini kepada masyarakat Afrika Selatan yang mengindikasikan kolonialisme Indonesia atas Papua Barat masih berlangsung di zaman modern dan abad ke-21 ini.

Wenda menjelaskan,  Indonesia hanya peduli pada kekayaan mineral di Papua, dan mengabaikan orang Papuanya.


Wenas Kobogau



Sumber : www.kobogaunews.com