Pages

Pages

Sabtu, 04 Juli 2015

Brimob Aniaya Satu Warga Sipil di Sugapa, Intan Jaya

Misael Maisini (tengah). Korban yang dianiaya Brimob di Intan Jaya. Jubi/Arnold Belau)
Yogya, Jubi – Aparat dari Satuan Brimob yang sedang bertugas di Kabupaten Intan Jaya, Papua dikabarkan telah menganiayan salah satu warga sipil di depan Guest House, di Sugapa, Kabupaten Intan Jaya.

“Kemarin saya telah dipukul oleh aparat Brimob.Akibatnya bibir saya pecah dan mengeluarkan darah,” ujar Missael Maisini, korban yang dianiaya oleh anggota Brimob, kepada Jubi Kamis (2/7/2015) dari Sugapa, Intan Jaya.

Maisini menjelaskan, dirinya adalah pemimpin redaksi Tabloid Intan Jaya yang dikelola bersama Humas Pemkab Intan Jaya. Saat itu, Ia ke Guest House Bupati untuk menagih sisa pembayaran yang belum dilunasi oleh Pemkab Intan Jaya sebesar Rp 62 juta.

Lalu, lanjut Maisini, karena permintaannya tidak digubris, dirinya hendak memalang Guest House tersebut, dan saat itulah aparat Brimob menganiaya dirinya.

“Mereka (aparat brimob) tidak hanya pukul saya. Tapi mereka juga mau todong saya dan mau tembak saya. Tapi karena banyak orang di sekitar Guest House jadi mereka tidak tembak saya,” jelasnya.

Terkait hal ini, kepala bagian hubungan masyarakat (Humas) Kabupaten Intan Jaya, Andreas Sudarwanto dihubungi Jubi beberapa kali, namun tidak berhasil karena nomor telepon genggamnya tidak aktif.

Selain itu, Pemimpin Redaksi Harian Papua Pos Nabire, Suroso yang selama ini bekerja sama dengan Tabloid Intan Jaya untuk mengedit dan mencetak Tabloidj membenarkan Tabloid Intan Jaya biasa dicetak di Nabire di percetakan milik Papua Pos Nabire.

Suroso menduga, apa yang dilakukan oleh aparat dan akibat yang dialami oleh Misael adalah hanya masalah internal dan karena salah paham.
“Soal itu, nanti dalam waktu dekat Kabag Humas akan turun ke Nabire dan akan duduk bersama lalu cari solusi bersama. Karena masalah yang terjadi di atas itu karena salah paham,” katanya. (Arnold Belau)

Sumber : http://tabloidjubi.com/2015/07/02/brimob-aniaya-satu-warga-sipil-di-sugapa-intan-jaya/